Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TV Mati Total - Mengenal Penyebab & Cara Memperbaikinya

TV Mati Total - Mengenal Penyebab Dan Cara Mengatasinya - Sudah lama admin tidak kembali mempublish artikel, karena sekarang sedang ada waktu luang dan ada sedikit ide inspirasi untuk membuat artikel, tema kali ini adalah masalah TV mati total atau lebih dikenal dengan matot, baik itu tabung ataupun LCD.

Tidak hanya satu atau dua penyebab kenapa TV Anda bisa mati total, karena pada umumnya ada beberapa hal yang menyebabkan kerusakan sehingga tv menjadi rusak, ciri - ciri yang bisa dikenali adalah layar dan lampu standby tidak menyala atau lampu indikator tidak menyala.


Kerusakan seperti ini juga bisa karena tersambar petir, tv yang mati karena tersambar petir biasanya lebih susah diperbaiki dibanding karena biasanya akan merambat ke komponen lainnya yang mengharuskan Anda mengganti mesin, untuk harga mesin TV cina biasanya dijual seharga 200 ribuan, bisa kurang bisa lebih, berikut tips memperbaiki TV mati total dengan mudah.

Mengenal Beberapa Penyebab TV Mati Total


Sebelum ke topik utama, Anda harus mengetahui komponen hardware apa yang sering sekali menjadi penyebab kenapa TV tidak bisa menyala, berikut komponen hardware pada mesin tv yang perlu Anda periksa:

  • Transistor Regulator konslet (short)
  • Transistor Horizontal Konslet (short)
  • Flyback (Mati)
  • Dll...

Cara Memperbaiki TV Mati Total Dengan Mudah


tv mati total

Pertama, Anda bisa mengecek terlebih dahulu transistor regulator apakah masih dalam keadaan normal atau sudah rusak, caranya cek terlebih dahulu sikringnya dan pastikan tidak putus, jika sikring putus Anda harus menggantinya dan mencoba untuk menyalakan tv lagi, jika tetap tidak menyala atau sikringnya putus lagi Anda harus mengecek keadaan transistor regulator.

Kedua, setelah Anda mencoba langkah pertama namun belum berhasil, berarti Anda harus mengecek komponen lain yaitu Transistor Horizontal, jika komponen ini rusak dapat menyebabkan tv tidak menyala atau mati total, sebelum mengukurnya Anda harus mengatur skala multitester ke angka X1.

Lalu hubungkan probe hitam multitester pada basis transistor lalu hubungkan probe merah pada kaki emitor transistor maka jarum multitester akan bergerak sedikit tetapi tidak 0OHM, pindahkan probe hitam ke kaki emitor sedangkan probe merah ke kaki kolektor, maka jarum akan bergerak, itu menunjukan nilai suatu dioda, bukan Ohm.

Tanda yang menunjukan bahwa Transistor Horizontal rusak adalah ketika diukur antara kaki kolektor dan emitor jarum akan menunjukan angka 0, jika diukur antara kaki kolektor dan basis jarum akan menunjukan angka 0, jika diukur antara kaki basis dan emitor jarum akan menunjukan angka 0, itu berarti Anda harus mengganti Transistor Horizontal.

Terakhir, komponen yang harus Anda curigai dan harus segera di periksa adalah bagian Flyback, karena ada beberapa kasus TV mati total karena disebabkan kerusakan pada Flyback, gejala jika terjadi kerusakan pada komponen ini antara lain:

  • Tidak ada tegangan yang keluar dari FBT
  • Transistor Horizontal ketika diganti langsung short (rusak)
  • Lemahnya tegangan pada B+
Jika gejala diatas Anda temukan, berarti Anda wajib untuk mencoba mengganti flyback dengan yang baru atau yang bekas juga tidak apa apa asal masih dalam keadaan normal dan bisa dipakai.

Sebenarnya ada jalanpintas untuk mengatasi permasalahan ini, beberapa teknisi biasanya mengakali ini dengan menggunakan Modul Power Suplay atau biasanya disebut Gatcun, namun sebenarnya ini tidak disarankan, karena bisa saja tegangan tidak sesuai dengan mesin bawaan tv yang sudah diatur dan dirancang, walaupun cara ini cukup cepat, tetapi tidak menjamin apakah TV dapat bertahan lama atau tidak, jadi Anda sendiri yang menentukan.

Baca Juga:

Akhir Kata


Kesimpulannya ada beberapa hal yang menyebabkan tv mati total, oleh karena itu Anda harus mengetahui setiap penyebabnya agar dapat memperbaiki dengan mudah, kami akan terus memperbarui artikel ini.

Sekian langkah-langkah untuk memperbaiki TV Mati Total, semoga apa yang saya tulis bermanfaat untuk Anda, jangan sampai ketinggalan artikel terbaru dari blog ini, dengan cara follow blog ini dan tunggu update artikel lainnya, atas kunjungannya saya ucapkan terimakasih.
Tengku Khamzah Fauzi
Tengku Khamzah Fauzi I'm passionate about Tech, Electronics, How-to-Guides, and I'm thrilled to have you here.
Gabung Forum Teknisi Indonesia Sekarang! Klik Tombol "Gabung" untuk saling berbagi pengalaman dengan Teknisi Indonesia.