Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Reset STB Indihome yang Benar Terbaru 2024

Set top box (STB) Indihome merupakan perangkat berupa hybrid box yang disediakan untuk berlangganan paket internet sekaligus tayangan televisi. Meski menyediakan banyak channel, tak jarang performa STB Indihome melambat seiring berjalannya waktu. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui cara reset STB Indihome untuk mengatasinya.

Selain berlangganan internet dan tayangan televisi, STB Indihome punya fungsi lain yang dapat dioptimalkan. Sebut saja menginstal macam-macam aplikasi, termasuk Netflix untuk streaming aneka film dan serial drama. Jadi, Anda tak akan kehabisan pilihan tayangan tanpa harus memasang layanan dari provider lain.

Cara reset STB Indihome pun diharapkan membantu performa perangkat kembali normal. Akan tetapi, Anda perlu tahu bahwa STB Indihome berbeda dari STB yang digunakan untuk menangkap siaran digital DVB-T2. Dengan kata lain, Anda tak bisa reset STB Indihome untuk beralih ke siaran digital. Pasalnya, Indihome sudah menyediakan channel-channel khusus yang hanya bisa diakses memakai STB bawaan mereka.

Cara Reset STB Indihome ke Pengaturan Pabrik




Satu hal lagi yang perlu Anda perhatikan adalah memahami langkah-langkah reset, termasuk alat dan antisipasi apabila terjadi kerusakan. Jika sudah siap, berikut panduan yang bisa Anda ikuti untuk reset STB Indihome:

1. Nyalakan Televisi yang Terhubung STB


Langkah awal cara reset STB Indihome yang perlu dilakukan adalah menyalakan televisi yang terhubung dengan STB Indihome. Pastikan kedua perangkat masih berfungsi normal. Kemudian, Anda tinggal tunggu proses start up pada STB berlangsung dengan lancar.

2. Pilih About Pada Menu yang Muncul di Layar


Kalau start up berjalan tanpa kendala, Anda dapat mengakses menu yang muncul di layar. Pada jajaran menu, pilih About. Di sini, Anda dapat leluasa mencari sekaligus mempelajari menu supaya terhindar dari kesalahan saat mengatur perangkat.

3. Kembalikan Pengaturan dengan Factory Data Reset


Seperti perangkat elektronik lainnya, STB Indihome menyertakan Factory Reset yang akan memudahkan pengembalian pengaturan ke setelan pabrik. Anda dapat memilih Factory Data Reset sebagai salah satu langkah pada cara reset STB Indihome.

4. Masukkan Password Data Factory Reset STB Indihome


Setelah mengakses Factory Data Reset, Anda akan disambut laman untuk memasukkan password. Adapun kata sandi atau password yang perlu dimasukkan adalah 6321. Cek sekali lagi password tadi untuk menghindari kesalahan dan proses reset bisa segera dimulai.

5. Tunggu Reset pada STB Indihome Berlangsung


Jika tahap sebelumnya dilakukan dengan benar, maka pada langkah ini Anda hanya tinggal menunggu reset berlangsung. Selama prosesnya, Anda perlu memastikan aliran listrik stabil dan tidak mati mendadak gara-gara pemadaman. Hal ini berisiko merusak sistem pada STB Indihome.

6. Tekan Tombol Home untuk Mengembalikan Tampilan


Langkah selanjutnya dalam cara reset STB Indihome adalah menekan Home. Perintah tersebut biasanya muncul saat reset berlangsung lancar. ketika Anda menekan tombol tadi, maka tampilan STB akan kembali ke bagian awal seperti saat dipasang kali pertama.

Anda yang mampu mengikuti keenam langkah di atas dapat dipastikan berhasil melakukan reset pada STB Indihome. Namun, prosesnya belum benar-benar berakhir di sini. Anda disarankan untuk mematikan STB selama beberapa menit sebagai proses penyempurnaan reset. Kemudian, nyalakan perangkat untuk menikmati tayangan favorit.

Lihat juga:

Kesimpulan


Itulah panduan terkait cara reset STB Indihome. Kalau masih ragu melakukannya sendiri, Anda bisa hubungi pihak Indihome dan meminta bimbingan dari teknisi untuk reset perangkat tersebut agar bisa kembali berfungsi dengan normal.
Tengku Khamzah Fauzi
Tengku Khamzah Fauzi I'm passionate about Tech, Electronics, How-to-Guides, and I'm thrilled to have you here.
Gabung Forum Teknisi Indonesia Sekarang! Klik Tombol "Gabung" untuk saling berbagi pengalaman dengan Teknisi Indonesia.